Hari Sipahutar I am an professional in the realm of banking and finance, with deep expertise in managing personal and business finances, an editor, a technical content writer, and also an article optimizer for Mahirtransaksi Blog.

13 Cara Live Chat Akulaku Resmi 24 Jam Bebas Pulsa

Cara Live Chat Akulaku

Mahirtransaksi.com – Salah satu fitur yang memudahkan pengguna dalam menyampaikan keluhan dan kendala lainnya saat menggunakan aplikasi adalah via live chat Akulaku yang bisa diakses selama 24 jam penuh oleh pengguna.

Menjadi salah satu E-commerce populer di tanah air, Akulaku terus meningkatkan pelayanannya khususnya pada layanan yang terdapat di aplikasi.

Berkat fitur layanan Pusat Bantuan yang selalu tersedia, pengguna Akulaku bisa berkonsultasi maupun mengajukan keluhan kapanpun dibutuhkan pada customer service Akulaku.

Layanan ini sangat membantu para pengguna yang ingin mengajukan pertanyaan maupun keluhan terkait pesanan, masalah akun, aplikasi maupun kredit pinjaman di Akulaku.

Apa Itu Live Chat Akulaku?

Live chat Akulaku adalah fitur bantuan yang disediakan oleh perusahaan fintech Akulaku untuk membantu pengguna dalam berkomunikasi secara langsung dengan customer service Akulaku secara online.

Dengan fitur Live Chat ini, pelanggan dapat mengajukan pertanyaan, memberikan umpan balik atau mendiskusikan masalah yang mereka alami terkait produk atau layanan Akulaku.

Selain itu, melalui live chat pelanggan bisa berbicara dengan CS Akulaku secara real time guna menerima bantuan sehubungan dengan transaksi, tagihan atau pertanyaan lainnya di Akulaku.

Fungsi Live Chat Di Akulaku

Fitur live chat di aplikasi Akulaku merupakan salah satu upaya untuk mendukung dan membantu pengguna secara cepat dan efisien apalagi di saat pengguna aplikasi Akulaku memiliki masalah ataupun pertanyaan.

Tampilannya tidak jauh berbeda seperti aplikasi chat kebanyakan. Bedanya, ruang obrolan diisi oleh pengguna dan CS Akulaku yang akan membantu permasalahan terkait Akulaku.

Keuntungan Menggunakan Fitur Live Chat Akulaku

Menggunakan fitur live chat Akulaku memberi berbagai keuntungan yang tidak bisa kamu peroleh jika menghubungi CS Akulaku melalui metode lain.

Berikut beberapa keuntungan menggunakan fitur live chat Akulaku yang perlu kamu tahu :

Langsung Terhubung Ke CS Akulaku

Dengan menghubungi CS Akulaku via live chat, kamu bisa langsung terhubung ke CS Akulaku guna menyampaikan pertanyaan maupun keluhan tanpa membutuhkan rentang waktu untuk mendapatkan balasan.

Misalnya, kamu memiliki kendala perihal pesanan ataupun pembayaran, kamu bisa langsung mendiskusikannya dengan CS dan memperoleh solusi untuk mengatasi kendala yang kamu alami saat itu juga.

Keluhan Langsung Dibalas CS

Apabila kamu menyampaikan keluhan lewat email, biasanya CS Akulaku tidak akan langsung membalas email yang kamu kirimkan. Diperlukan setidaknya satu hari kerja sampai CS membalas pesanmu di email.

Tapi jika kamu menghubungi CS lewat fitur live chat, keluhan akan langsung dibalas sehingga kamu bisa segera mendapatkan bantuan. Dengan demikian, permasalahan di Akulaku bisa selesai saat itu juga.

Dapatkan Solusi Masalah Akulaku Secara Langsung

Para pengguna Akulaku tidak jarang mengalami permasalahan seputar pesanan ataupun kredit di akun Akulaku yang terkadang membuat kesal karena transaksi di Akulaku jadi terganggu.

Dengan meminta bantuan pada CS Akulaku, kamu bisa mendapatkan solusi secara langsung tanpa perlu menunggu lagi. Dengan demikian transaksi di Akulaku bisa berjalan kembali dengan normal.

Cara Live Chat Akulaku Resmi

Setelah mengetahui keuntungan live Chat Akulaku, tentu kamu penasaran bagaimana cara menggunakan fitur live chat ini. Fyi, fitur live Chat terletak di bagian Pusat Bantuan baik di web maupun aplikasi Akulaku.

Berikut cara Live Chat Akulaku baik lewat web maupun aplikasi yang bisa kamu coba :  

  • Kunjungi situs web resmi Akulaku di https://www.akulaku.com/ atau buka aplikasi Akulaku yang telah terinstall di HP kamu.
  • Selanjutnya login ke akun Akulaku agar akunmu teridentifikasi.
  • Setelah berhasil login, selanjutnya buka halaman profil Akulaku.
  • Kemudian scroll ke bawah lalu buka menu Live Chat. Fitur ini berwarna hijau dan terletak di pojok kanan bawah.
Cara Live Chat Akulaku
Live Chat Akulaku
  • Klik fitur Live Chat agar langsung terhubung ke CS Akulaku.
  • Terakhir ikuti panduan yang diberikan pada layar untuk memulai live chat dengan customer service Akulaku.

Kamu akan berkomunikasi secara langsung dengan staf customer service Akulaku yang akan membantu menjawab pertanyaan atau masalah yang sedang kamu alami terkait layanan di Akulaku.

Cara Menghubungi Customer Service Akulaku 24 Jam

Akulaku selalu memprioritaskan pelayanan pelanggan dengan memberikan layanan bantuan 24 jam. Kamu bisa kapanpun mendiskusikan kendala yang sedang kamu alami terkait pesanan maupun pembayaran di aplikasi Akulaku.

Ada beberapa untuk menghubungi Customer Service Akulaku 24 jam secara resmi sehingga kamu akan mendapatkan bantuan langsung oleh staf CS Akulaku tanpa perlu mengeluarkan biaya alias gratis.

Berikut beberapa cara menghubungi Customer Service Akulaku 24 jam yang bisa kamu coba :

Lewat Call Center Akulaku Bebas Pulsa

CS Akulaku 24 jam bebas pulsa tersedia melalui Telepon Seluler atau Call Center. Akulaku menyediakan layanan CS 24 jam di nomor Call Center 1500920 atau Hotline Collection 021-24112009.

Untuk menghubungi CS Akulaku lewat Call Center silahkan buka dial telepon, ketik nomor CS Akulaku lalu lakukan panggilan seperti biasa. Ikuti petunjuk yang kamu dengar sampai kamu berhasil terhubung dengan staf CS Akulaku.

Lewat Whatsapp Akulaku

Selain melalui Call Center, kamu juga bisa mengajukan keluhan atau pertanyaan di Akulaku melalui pesan Whatsapp.

Cara Live Chat Akulaku
Whatsapp Resmi Akulaku

Layanan ini juga bisa dimanfaatkan 24 jam, namun biasanya kamu akan dilayani oleh robot (chatbot) terlebih dahulu sebelum bisa berkomunikasi secara langsung dengan staf Customer Service Akulaku.

Hubungi Akulaku melalui Whatsapp di nomor +62 811-1912-0548. Sampaikan keluhan yang kamu alami dengan lugas dan jelas. Layanan ini juga bersifat gratis alias bebas biaya.

Lewat Media Sosial Resmi Akulaku

Akulaku saat ini kian tanggap menjawab pertanyaan maupun keluhan penggunanya di media sosial. Selain dua cara di atas, kamu juga bisa menghubungi pihak Akulaku lewat media sosial resmi yaitu :

  • Instagram dengan nama akun @akulakupaylater_id.
  • Twitter dengan nama akun @akulakuID.
  • Facebook dengan halaman resmi Akulaku Indonesia.
  • LinkedIn dengan nama Akulaku.

Sampaikan keluhan atau pertanyaan di kolom komentar media sosial Akulaku. Bisa juga dengan mengirim pesan langsung atau Direct Message. Admin biasanya akan membalas komentar ataupun pesanmu dalam waktu beberapa menit.

Daftar Nomor CS Akulaku Resmi

Menghadapi kendala terkait pesanan, kredit maupun kendala pada akun di Akulaku harus diatasi segera dengan berkonsultasi dengan CS Akulaku.

Daftar nomor CS Akulaku Indonesia resmi hanya tersedia dalam dua versi, yakni call center dan nomor Whatsapp berikut ini :

  • Nomor call center Akulaku : 1500920
  • Nomor Whatsapp Akulaku : +62 811-1912-0548

Hindari menelpon call center Akulaku yang tidak resmi karena akan menghabiskan pulsa, serta terdapat kemungkinan adanya tindak kejahatan yang merugikan.

FaQ Seputar Call Center Akulaku

Perlu kamu ketahui, terdapat banyak metode yang bisa kamu pilih agar terhubung ke Customer Service Akulaku. Selain lewat Live Chat, kamu juga bisa meminta solusi atas kendala yang kamu alami lewat Pusat Bantuan Akulaku.

Jika kamu masih bingung, silahkan simak pertanyaan dan jawaban seputar Call Center Akulaku berikut ini :

Dimana Kantor Resmi Akulaku?

Kantor pusat Akulaku di Indonesia sebagian besar keputusan strategis perusahaan diambil dan berbagai departemen seperti manajemen, keuangan, pemasaran dan layanan pelanggan dapat beroperasi.

Selain itu, kamu juga bisa menyampaikan keluhan atau masalah yang kamu hadapi terkait penggunaan aplikasi Akulaku dengan mengunjungi kantor pusat Akulaku yang beralamat di :

  • PT Akulaku Silvrr Indonesia
  • Sahid Sudirman Center lantai 18 unit A-H, Jalan Jenderal Sudirman No, 86, RT.10/RW.11, Karet Tengsin, Tanah Abang, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10250, Indonesia.

Bagaimana Cara Membedakan No WA Akulaku Penipuan Dan Resmi?

Untuk membedakan nomor WhatsApp (WA) Akulaku yang sah atau penipuan kamu harus memverifikasi informasi WA melalui situs web Akulaku atau hubungi CS Akulaku resmi.

Cara Live Chat Akulaku
Himbauan Penipuan Whatsapp Akulaku

Kamu juga bisa memeriksa nama pengguna dan profil nomor WA sesuai merek Akulaku serta pastikan akun WA sudah terverifikasi yang ditandai dengan adanya centang hijau verifikasi di samping nama pengguna Whatsapp.

Bagaimana Cara Menghubungi Akulaku Lewat Email?

Akulaku menyediakan bantuan pelanggan melalui email yang akan merespon pertanyaan atau masalah, menyediakan bantuan dan menjawab pertanyaan pelanggan.

Adapun cara menghubungi CS Akulaku lewat email  adalah sebagai berikut :

  • Pertama buka aplikasi Gmail di HP kamu.
  • Klik buat pesan baru.
  • Pada kolom penerima silahkan masukkan alamat email resmi Akulaku yaitu id@akulaku.com.
  • Pada kolom deskripsi, silahkan tulis satu kalimat yang menggambarkan kendala yang sedang kamu alami, misalnya “Akulaku Tidak Bisa Login”.
  • Pada kolom isi email, tuliskan secara rinci masalah yang kamu hadapi lalu serta data diri dan akun yang mengalami kendala.
  • Tambahkan foto pendukung agar CS Akulaku lebih mudah memahami kendala yang kamu alami.
  • Terakhir klik kirim untuk mengirimkan email ke CS Akulaku.

Kesimpulan

Kini kamu sudah tahu kan cara terhubung ke CS Akulaku dengan menggunakan fitur live chat Akulaku 24 jam bebas pulsa sehingga CS Akulaku akan langsung memberikan solusi atas kendala yang kamu alami.

Baca Juga : 13+ Cara Menghadapi Debt Collector Akulaku Datang Ke Rumah

Jika kamu mengalami masalah terkait penggunaan aplikasi Akulaku, sebaiknya ikuti langkah-langkah di atas untuk bisa terhubung dengan staf customer service Akulaku secara real time.

Semoga bermanfaat !

Nilai Artikel
Hari Sipahutar I am an professional in the realm of banking and finance, with deep expertise in managing personal and business finances, an editor, a technical content writer, and also an article optimizer for Mahirtransaksi Blog.