14 Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula [Worth It 2022]

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula

Mahirtransaksi.com – Sudah pernah mencoba Dropship di Shopee? Faktanya, 30% penjual di Shopee adalah Dropshipper yang dapat meraih keuntungan hingga puluhan juta rupiah. Penasaran? Yuk, simak cara Dropship di Shopee untuk pemula beserta tips-nya dibawah ini !

Menjadi Dropshipper di Shopee merupakan salah satu langkah yang tepat untuk kamu yang baru “merintis” usaha jualan di Marketplace Shopee. Tentunya memilih sistem Dropship dapat menjadi modal awal untuk membangun “branding” tersendiri bagi toko-mu.

Dropship adalah model bisnis terbaru yang diminati banyak kalangan. Sistem ini mengandalkan keahlian Marketing dan biasanya dijalankan lintas platform Marketplace.

Bisnis Dropship paling cocok dijalankan oleh pekerja kantoran, mahasiswa, maupun ibu rumah tangga yang ingin menambah penghasilan tambahan dengan modal minim.

Panduan Dropship Di Shopee Untuk Pemula

Cara Dropship lewat Shopee tidaklah sulit. Kamu tidak harus pergi kesana kemari untuk memproses pengiriman barang. Dari unggah produk, merespon pembeli, order ke supplier, sampai ke pencairan dana, semua bisa dilakukan lewat gadget.

Meskipun label utamanya adalah ‘bisnis sampingan’, faktanya keuntungan yang didapat dari sistem Dropship bisa melampaui gaji bulanan rata – rata pekerja.

Tentu saja inovasi digital adalah faktor terbesar yang mendorong suburnya model bisnis Dropship berbasis Marketplace khususnya di Shopee.

Masalahnya, pemula yang baru mulai merintis usaha jualan di Shopee akan mengalami beberapa masalah ini :

  • Tidak tahu produk yang akan di jual.
  • Sulit mencari supplier yang menjual produk dengan harga murah.
  • Modal yang minim.
  • Membangun branding toko yang rumit.
  • Stok produk yang terbatas.
  • … Masalah lainnya.

Tapi tenang, kamu bisa memilih menjadi Dropshipper untuk langkah awal. Apa itu Dropship? Lalu apakah bedanya dengan Reseller? Berikut ulasannya !

Apa Itu Dropship Di Shopee?

Sederhananya, Dropshipper adalah orang yang menjual barang dari orang lain. Kata “Menjual” disini bukan berarti tidak membeli. Dropshipper harus membeli produk dari supplier terlebih dahulu.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Cara Kerja Dropship Di Shopee

Fungsinya apa?

Dalam konteks yang lebih luas, membeli produk dari supplier akan membuat seolah – olah produk yang dijual oleh supplier adalah produk milik kamu sendiri. Itu artinya :

  • Kamu membangun merk sendiri.
  • Membuat branding sendiri.
  • Menambah ciri khas produk.
  • Melakukan re-packing sesuai dengan brand kamu.
  • Pada dasarnya seorang Dropshipper tidak menjual produk dengan “branding” yang sama dengan toko supplier.

Misalnya kamu membeli 1 ball produk pakaian preloved wanita. Nah dalam kasus ini, kamu perlu me-rebranding produk sehingga menjadi produk unggulan yang berbeda dari toko – toko lainnya.

Misalnya dengan membedakan produk berdasarkan kategori tertentu, menyortir produk berdasarkan kualitas hingga membuat ciri khas tersendiri pada produk misalnya menambah aksesoris atau membuat logo pada kemasan produk.

Lalu untungnya darimana?

Tentu dari selisih harga produk dari supplier. Dalam hal ini, Dropshipper wajib memiliki ‘Modal’ untuk melakukan pembelian dalam jumlah besar sehingga selisih harga yang didapatkan juga semakin banyak.

Apa Perbedaan Dropship Dan Reseller Di Shopee?

Lalu apa bedanya seorang Dropshipper dan Reseller di Shopee? Reseller adalah orang yang menjual produk secara langsung dari supplier. Seorang Reseller tidak perlu stok barang atau me-repacking produk.

Tugas seorang Reseller hanya mempromosikan produk dari supplier, lalu melakukan pembelian ke supplier menggunakan alamat pembeli tanpa harus menerima produk dari supplier.

Misalnya, kamu melihat ada produk menarik dari Toko QWERTY dan menurutmu produk itu akan laku keras di pasaran.

Baca Juga : 11 Cara Menjadi Reseller Di Shopee Tanpa Modal Untuk Pemula

Kamu bisa membuat toko online kamu sendiri lalu mengunggah produk yang dijual di Toko Qwerty tadi. Saat ada order masuk, kamu memesan produk tersebut dari Toko QWERTY lalu mengirimnya ke alamat pembeli.

Peranmu sebagai Reseller adalah ‘menjual ulang’ dan ‘memasarkan’ barang dari supplier dengan selisih harga tertentu. Selisih harga inilah yang akan jadi keuntunganmu.

Jadi yang kamu lakukan hanyalah ‘menjual ulang’ produk dari supplier. Kamu tidak perlu memproduksi barang sendiri atau menimbun stok produk yang berisiko rugi kalau daya jualnya tak setinggi ekspektasi.

Apa  Yang Perlu Dipersiapkan Untuk Menjadi Dropship Di Shopee?

Menjadi seorang Dropshipper handal tidaklah mudah. Kamu wajib mempersiapkan mental untuk “perang harga” di Shopee. Tentunya dengan beberapa trik berikut, kamu dapat memulai bisnis Dropship di Shopee secara cepat dan tepat.

1. Pemahaman Marketing Dan Marketplace

Penjual adalah pemasar. Kalau ingin sukses Dropshipping, kamu harus bisa melakukan pemasaran dengan baik. Apalagi di luar sana banyak Dropshipper lain yang berlomba – lomba merayu pembeli.

Toko yang membuka peluang Dropship pasti diserbu oleh para Dropshipper. Kamu bukanlah satu-satunya orang yang menjual barang dari supplier tersebut, jadi bersiaplah untuk berkompetisi.

Agar tidak kalah saing, ada dua aspek yang wajib kamu kuasai.

Yang pertama adalah Marketing. Kamu harus tahu cara membuat teks iklan yang menarik, cara follow up pembeli agar berbuah konversi, dan masih banyak lagi. Jiwa salesmanship harus terus diasah untuk meraih keuntungan melalui Dropship.

Baca Juga : 17 Cara Pasang Iklan Di Shopee Yang Efektif [Omzet Naik 250%]

Yang kedua adalah pemahaman Marketplace. Di Indonesia, ada beberapa Marketplace besar yang menjadi pasar online raksasa. Shopee adalah salah satunya.

Kalau ingin berhasil menjalankan Dropshipping di Shopee, tentu saja kamu harus memahami cara kerjanya. Mulai dari fitur dasar seperti pemesanan, pengiriman, dan pembayaran. Sampai fitur lanjutan seperti fasilitas gratis ongkir, iklan berbayar, dan riset kata kunci di Shopee.

2. Riset Pasar

Yang harus kamu persiapkan untuk memulai bisnis Dropship di Shopee tanpa modal yang kedua adalah riset pasar. Mengapa harus riset?

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Riset Produk Shopee Menggunakan Google Trends

Kamu pastinya tidak ingin bisnis Dropship kamu berhenti di tengah jalan karena hal – hal berikut :

  • Produk sudah tidak laku lagi dipasaran.
  • Ada perubahan harga yang signifikan dari supplier.
  • Produk kehingalan “pamor” dan digantikan oleh produk lain.

Nah, untuk itu kamu perlu melakukan riset mengenai produk yang :

  • Akan selalu laris dipasaran.
  • Selalu dicari oleh pembeli.
  • Harga cenderung stabil.
  • Mudah di-rebranding.

Caranya adalah dengan riset pasar. Kamu dapat memanfaatkan berbagai tools gratis seperti Ubbersuggest atau Google Trends untuk mendapatkan produk yang memenuhi kriteria diatas.

3. Menentukan Supplier

Untuk mengaktifkan Dropship di Shopee tentunya kamu harus memiliki supplier sendiri. Triknya, kamu bisa mencari supplier antar Marketplace.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Menentukan Supplier Untuk Bisnis Dropship

Misalnya kamu ingin memulai bisnis Dropship dari Shopee ke Tokopedia, maka kamu bisa mencari toko yang menerima Dropship di Shopee lalu dijual kembali di Tokopedia. Begitupun sebaliknya.

Yang harus diperhatikan dalam memilih supplier adalah :

  • Cari supplier yang memiliki stok “Continue” dan sewaktu – waktu tidak akan habis yang akan membuat penjualan tersendat.
  • Supplier yang menawarkan harga murah dibandingkan harga dipasaran.
  • Yang memiliki sistem penjualan yang jelas atau ketentuan khusus bagi Dropshipper dan Reseller.
  • Supplier yang mengganggap “Dropshipper” adalah partner bukan pembeli.

4. Modal Awal

Seorang Dropshipper harus memiliki modal awal untuk memulai usaha. Modal awal yang kamu butuhkan tentunya tergantung dari produk yang akan kamu jual.

Modal awal untuk Dropship produk pakaian dan masker tentunya berbeda. Selain itu, jumlah stok barang dari supplier yang akan kamu beli juga menentukan berapa modal awal yang kamu butuhkan.

Untuk itu, pastikan kamu melakukan riset pasar mengenai produk yang akan “trend” dikemudian hari agar kamu tetap mendapatkan keuntungan walaupun stok produk yang kamu beli dari supplier banyak.

5. Konsistensi

Seorang Dropshipper harus memiliki konsistensi yang kuat. Di awal berjualan tentunya kamu akan merasakan tantangan – tantangan seperti :

  • Tidak ada penjualan.
  • Toko sepi pembeli.
  • Kompetitor memasang harga lebih murah.
  • Stok produk masih terbatas.
  • … kendala lainnya.

Tapi tenang, itu adalah tantangan yang harus kamu lewati. Jika penjualan pertama sudah kamu dapatkan, maka kamu akan lebih semangat membangun toko dan membuat branding kamu sendiri.

Note : Untuk meningkatkan penjualan di Shopee, kamu perlu memahami 15 strategi Jualan Di Shopee untuk raih omzet ratusan juta perbulan ini.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula

Kalau persiapanmu sudah matang, sekarang waktunya terjun langsung ke bisnis Dropship Shopee. Simak langkah – langkah cara Dropship di Shopee untuk pemula berikut ini :

1. Pilih Supplier

Kalau sudah punya akun, lanjutkan dengan mencari supplier yang membuka peluang kerjasama Dropshipping. Biasanya toko semacam ini mencantumkan informasi di detail toko, misalnya “Open & Dropshipper”.

Kamu juga bisa mencari supplier terpercaya lewat Media Sosial seperti Instagaram, Facebook hingga Quora dengan keyword “Supplier + produk”.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Contoh Toko Supplier Di Shopee

Kalau sudah dapat supplier, lihat katalog produk mereka. Cari produk yang menurutmu punya potensi pasar menjanjikan dan kamu merasa mampu untuk menjualnya.

Setelah itu, bangun komunikasi dengan Supplier dengan menanyakan detail harga, stok, hingga spesifikasi produk secara lengkap agar kamu memiliki gambaran mengenai produk yang akan kamu jual.

2. Lakukan Pembelian Produk Ke Supplier

Langkah selanjutnya adalah melakukan pembelian produk dari supplier secara langsung. Langkah ini tentunya harus sudah melalui pertimbangan sesuai ketentuan mencari supplier yang sudah kita bahas sebelumnnya.

Jika kamu menemukan supplier di Marketplace, kamu akan menemukan paket – paket khusus Dropship (bundle) yang disediakan oleh supplier. Nah, kamu hanya perlu memilih paket yang sesuai dengan keinginan kamu lalu checkout seperti biasa.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Paket (Bundle) Produk Pakaian

Tapi ingat, segala resiko produk setelah di checkout sudah menjadi tanggung jawab-mu. Itu artinya, kamu wajib melakukan pertimbangan matang sebelum melakukan pembelian produk dari supplier.

3. Re-Branding Produk

Setelah produk sampai ditangan-mu, kamu harus me-rebranding produk sesuai dengan brand kamu sendiri. Ini sangat penting. Pembeli akan mengenali toko kamu dari branding yang kamu bangun.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Re-Packing Produk Dropship

Misalnya menambahkan logo pada kemasan atau membuat aksesoris tambahan pada produk.

Kamu juga harus memastikan ciri khas supplier tidak terdapat pada produk yang akan kamu jual lagi, caranya dengan melakukan pengemasan ulang (re-packing).

4. Buat Toko Di Shopee

Syarat wajib pertama yang harus kamu penuhi adalah membuat toko Shopee. Kamu tidak bisa bertransaksi tanpa membuat akun terlebih dahulu.

Kalau belum punya akun, klik tombol daftar di halaman utama Shopee dan ikuti langkah – langkah sesuai petunjuk yang tertera.

Jangan lupa untuk melakukan verifikasi identitas untuk mempermudah kamu dalam menambah kan rekening Bank hingga mengaktifkan fitur Shopee seperti ShopeePay, Shopee PayLater hingga Gratis Ongkir XTRA.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Membuat Toko Di Shopee

Setelah itu, buat Toko kamu sendiri di Shopee, caranya klik menu Saya di pojok kanan bawah. Klik Mulai Jual lalu isi username dan nama toko sesuai dengan branding yang kamu inginkan.

Note : Kamu bisa melihat cara membuat toko di Shopee secara lengkap disertai gambar Disini.

5. Mulai Jualan Dropship Di Shopee

Langkah terakhir adalah menjual produk kamu sendiri di Shopee. Selain itu langakah terpenting untuk Dropship di Marketplace Shopee adalah melakukan promosi produk.

Kamu bisa memulai menawarkan produk ke Media Sosial seperti Instagram, Whatsapp atau Facebook dan mengarahkan pembeli untuk checkout lewat Shopee.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Share Ke Media Sosial

Oh ya, kamu dapat membaca rahasia jualan di Shopee ini untuk menggaet ribuan pembeli dengan trik khsus agar untuk yang kamu dapatkan juga nantinya maksimal.

Cara Dropship Dari Shopee Ke Shopee

Bolehkah Dropship dari Shopee ke Shopee? Tentu boleh. Pada dasarnya, Shopee telah menyediakan fitur Dropshipping yang disematkan saat proses pembelian barang.

Kamu bisa membeli produk dari supplier agar mengirimnya menggunakan nama dan alamatmu. Jadi seolah – olah kamulah yang mengirimkan barang tersebut, walaupun sebenarnya peranmu hanya sebagai perantara.

Setelah klik checkout, kamu akan melihat kolom “Kirim sebagai Dropshipper”. Centang kolom ini, lalu isi nama dan alamatmu di kolom isian.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Fitur Dropship Di Shopee

Sistemnya, kamu membeli barang dari supplier lalu menjualnya lagi ke pembeli. Sama seperti perdagangan pada umumnya, hanya saja Dropshipping berbasis digital dan kamu tidak perlu stok produk dari supplier.

Masalanya, saat ini sudah menerapkan sistem resi otomatis. Dalam artian nput resi ganda tidak lagi diperbolehkan.

Itu artinya, resi Shopee hanya bisa di input 1 kali oleh supplier. Lalu bagaimana dengan Dropshipper yang juga harus menginput resi yang sama? Oleh karena itu, sistem Dropship di Shopee ini sebenarnya memiliki pengertian “Reseller” bukan sebagai “Dropship”.

Cara Mengatasi Masalah Resi Otomatis Shopee

Ada satu hal yang selama ini mempersulit Dropshipping di Shopee. Fitur terbaru yang ditambahkan di Marketplace (termasuk Shopee) adalah cetak resi otomatis. Saat kamu membeli barang dari supplier, mereka akan mengeluarkan nomor resi pengiriman.

Nomor resi berfungi sebagai identitas unik pengiriman produk agar bisa dipantau progress dan kondisi pesanan.

Masalahnya, kamu juga perlu memasukkan nomor resi ke tokomu sendiri. Ingat, dalam Dropshipping, ada 2 transaksi terjadi.

Baca Juga : SEO Shopee : 1001 Cara Meningkatkan Penjualan Di Shopee !

Yang pertama adalah transaksi antara kamu dengan pembeli, yang kedua antara kamu dengan supplier.

Karena barang yang dikirim sama, nomor resi yang diinput seharusnya juga sama. Tapi Shopee tidak mengijinkan nomor resi yang sama diinput 2 kali.

Kalau nomor resi sudah diinput oleh supplier, kamu tidak bisa input nomor resi itu lagi ke transaksimu dengan pembeli.

Padahal input nomor resi adalah bagian dari mekanisme sistem Shopee yang wajib kamu penuhi. Kalau nomor resi sudah diinput, status pesananmu akan berubah dari ‘dikemas’ menjadi ‘dikirim’.

Cara Dropship Di Shopee Untuk Pemula
Resi Otomatis Shopee

Tapi kalau nomor resi tidak diinput, sistem tetap menganggap bahwa pesananmu masih dalam pengemasan.

Kalau terus seperti ini, dana dari pembeli tidak akan bisa dicairkan karena barangmu dianggap belum dikirim. Padahal dana hanya bisa dicairkan kalau barang sudah diterima dan dikonfirmasi oleh pembeli.

Solusinya, kamu harus menghubungi supplier dan melakukan transaksi dengan mereka ‘di luar Shopee’. Saat mengirim barang, supplier akan mengirimkan nomor resi pengiriman, lalu kamu bisa input nomor resi tersebut ke transaksi tokomu.

Ini hanya berlaku kalau kamu berhasil mendapatkan ijin Dropshipping dari supplier.

Solusi lainnya adalah penjualan lintas Marketplace. Kamu bisa mencoba cara Dropship dari Shopee ke Tokopedia atau Bukalapak. Atau sebaliknya, kamu ambil barang dari Marketplace lain lalu menjualnya di Shopee.

Baca Juga : 11 Cara Jualan Di Shopee Tanpa Stok Barang [Tanpa Modal]

Resi pengiriman tetap bisa kamu input karena transaksi terjadi di Marketplace yang berbeda. Nomor resi error hanya terjadi jika diinput lebih dari 1 kali di Marketplace yang sama.

Hanya nomor resi inilah yang menjadi kendala bagi pelaku Dropshipper. Selebihnya, cara Dropship di Shopee terbilang praktis, fleksibel, dan sangat menjanjikan di sektor bisnis digital.

Keuntungan Dropship Di Shopee

Dengan memulai bisnis Dropshipping di Marketplace khususnya di Shopee tentunya kamu akan mendapatkan keahlian Marketing dan manajemen keungan yang baik.

Selain itu, kamu juga akan mendapatkan keuntungan Dropship di Shopee lainnya seperti :

1. Membangun Brand Kamu Sendiri

Keuntungan Dropship di Shopee yang pertama adalah membangun branding toko kamu sendiri. Kamu tidak perlu memakai “identitas” toko supplier atau produsen tempat kamu membeli stok produk.

Seiring berjalannya waktu, brand kamu mungkin akan lebih dikenal oleh orang banyak sehingga penjualan akan terus meningkat.

Brand dalam bisnis jual beli online sangat penting untuk mendapatkan penjualan berulang (repeat order) karena adanya ciri khas pada toko kamu.

2. Mendapatkan Keuntungan Maksimal

Selisih keuntungan dari bisnis Dropship tentunya akan lebih besar daripada sistem Reseller. Hal ini dikarenakan kamu dapat mengatur budget sendiri, mengelola keungan serta mengatur jumlah stok yang kamu perlukan sehingga proses pemasaran menjadi lebih tertarget.

Apalagi jika kamu membeli stok dalam jumlah yang besar tentunya akan mendapatkan selisih harga yang besar pula. Itu artinya margin keuntungan yang akan kamu dapatkan bisa mencapai 50 – 100%.

3. Membangun Relasi Dengan Supplier

Supplier dalam bisnis Dropship mempunyai peran yang sangat penting. Sebagai konsumen, kamu harus membangun relasi dengan banyak supplier sekaligus untuk mengetahui perbedaan harga antar supplier.

Baca Juga : 10 Cara Membuat Harga Diskon Di Shopee [Omzet Naik 190%]

Dengan membangu relasi, kamu tidak akan kehabisan stok jika sewaktu – waktu supplier utama kamu stop beroperasi atau sedang mengalami kendala dalam proses produksinya.

4. Mendapatkan Fitur – Fitur Terbaru Shopee

Dengan meningkatkannya penjualan kamu di Shopee, tentunya ada berbagai fitur yang akan kamu dapatkan sebagai seller, diantaranya :

  • Program Star dan Star+.
  • Gratis Ongkir XTRA.
  • Diskon Flash Sale.
  • Diskon MurahLebay.

Dan beberapa fitur menarik lainnya yang tentunya akan menunjang peningkatan penjualan kamu di Shopee.

5. Memproduksi Produk Sendiri

Keuntungan Dropship di Shopee yang terakhir merupakan tujuan akhir dari hampir semua Dropshipper yakni menjadi produsen untuk diri sendiri.

Berbekal keuntungan yang kamu dapatkan, bukan hal mustahil jika suatu saat kamu akan memproduksi produk sendiri bahkan menjadi supplier untuk Reseller dan Dropshipper.

Penutup

Cara Dropship di Shopee ke Marketplace dapat dilakukan dengan beberapa langkah mudah seperti membuat perencanaan yang matang, mencari supplier, membeli produk dari supplier, membuat toko sendiri di Shopee lalu mempromosikan produk untuk mendapatkan pembeli.

Baca Juga : 9 Cara Survive Saat Penjualan Shopee Menurun [Terbukti Berhasil]

Sekian dulu ulasan cara menjadi Dropship di Shopee tanpa modal lengkap beserta tips jualannya. Jika kamu memiliki pertanyaan seputar Reseller dan Dropship di Shopee, segera tanyakan melalui kolom komentar dibawah ini.

Selamat mencoba !

5/5 - (24 votes)